Momentum Bulan Suci Ramadhan, Ketua dan Pengurus POSLAB Labuhanbatu Buka Puasa Bersama

    Momentum Bulan Suci Ramadhan, Ketua dan Pengurus POSLAB Labuhanbatu Buka Puasa Bersama
    Ketua dan Pengurus Poslab foto bareng usai buka puasa bersama

    LABUHANBATU - Momentum bulan suci ramadhan, Persatuan Sepak bola Labuhanbatu (POSLAB) menggelar buka bersama (bukber) dengan jajaran pengurus guna mengeratkan dan menguatkan tali silaturrahmi bertempat di warung nasi akak Ida (makanan khas Sei berombang) jalan perdamean, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara Selasa malam (18/44/2023).

    Ketua Umum POSLAB Labuhanbatu Asrol Aziz Lubis, SE, MAP,  mengatakan, "kegiatan ini di laksanakan selain menjalin tali silaturrahmi di antara pengurus juga menguatkan hubungan antara jajaran di pengurusan POSLAB yang ada, apalagi seiring dengan bulan suci ramadhan serta menyambut Hari Raya  idul Fitri 1444 H/tahun 2023 M".

    Menurutnya, POSLAB Labuhanbatu harus bisa berkembang sesuai dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang ada di dunia persepakbolaan. dengan banyak melahirkan bibit bibit regenerasi sepak bola yang ada di Kabupaten Labuhanbatu khususnya.

    "Saya yakin dengan adanya silaturrahmi di barengi dengan buka bersama ini, Insya Allah hubungan kerjasama yang baik antara kita dengan pengurus di bawah bisa lebih memantapkan lagi kinerja kinerja POSLAB ke depannya." Sebut Asrol yang akrab di sapa dengan Bang Acun kepada media (18/4).

    Di kesempatan yang sama, M.Sukma selaku Ketua Harian POSLAB Labuhanbatu juga mengapresiasi atas tindakan dadakan yang di lakukan oleh Bang Acun dengan mengajak para rekan rekan di jajaran pengurus POSLAB untuk berbuka bersama.

    "Kita mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bang Acun Karena beliau sudah mau mengajak para rekan di jajaran pengurus POSLAB untuk menjalin hubungan emosional yang baik untuk berbuka bersama. Walaupun sederhana, namun terlihat istimewa di mata pengurus. Kegiatan ini terkesan menyentuh di kalangan rekan rekan yang ada di kepengurusan poslab Labuhanbatu bisa di ajak duduk bareng bersama." Ujar Sukma.

    Ke depan kata Sukma, insya Allah kita akan menggelar kembali melaksanakan pertandingan sepak bola untuk antar pelajar, agar POSLAB ke depan bisa lebih eksis dan maju, harapnya.

    Hidayat Chan, salah seorang yang hadir di undang dalam kegiatan buka bersama tersebut kepada media (18/4) mengucapkan terima kasih kepada Ketua POSLAB Labuhanbatu yang sudah meluangkan waktunya untuk bisa berbuka bersama sama.

    "Bang Acun ini adalah salah seorang sosok yang banyak memiliki aktifitas kerja yang sangat padat. namun, dalam kegiatan yang menyangkut olah raga, beliau sangat antusias dan bersemangat dalam menanggapinya." Ucap Dayat.

    Turut hadir dalam kegiatan buka bersama tersebut Ketua Umum POSLAB Asrol Azis Lubis, SE, MAP, Ketua Harian POSLAB Labuhanbatu M. Sukma, para jajaran pengurus POSLAB, rekan Media online se Labuhanbatu serta para tamu yang di undang.

    Redaktur LB

    Redaktur LB

    Artikel Sebelumnya

    Berkah Ramadhan PT Siringo-Ringo Salurkan...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 022/PT Resmikan Sumur Bor Bantuan...

    Berita terkait

    Dansatgas TMMD ke 120 Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro Tinjau Titik Pembuatan Sumur Bor Program Unggulan Kasad di Dusun 2 Selat Beting
    Dansatgas TMMD Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro Tangapi Keluhan Warga Realisasikan Program Kasad Manunggal Air Bersih
    Mantap, PT Siringo-Ringo Kasih Bonus Tambahan Pemenang Juara Umum MTQ dan Festival Seni Qasidah
    HUT Bhayangkara ke- 78, Personel Kodim 0209/LB Ikuti Bakti Kesehatan Donor Darah 
    Gawat, Rantauprapat Rawan Curanmor, 2 Menit di Parkir Sepeda Motor Raib Di Gondol Maling
    Pasi Intel Kodim 0209/LB, Dugaan Personel Melakukan Penganiayaan Itu Tidak Benar
    Dansatgas TMMD ke 120 Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro Tinjau Titik Pembuatan Sumur Bor Program Unggulan Kasad di Dusun 2 Selat Beting
    Dansatgas TMMD Letkol Inf Yudy Ardiyan Saputro Tangapi Keluhan Warga Realisasikan Program Kasad Manunggal Air Bersih
    Mantap, PT Siringo-Ringo Kasih Bonus Tambahan Pemenang Juara Umum MTQ dan Festival Seni Qasidah
    HUT Bhayangkara ke- 78, Personel Kodim 0209/LB Ikuti Bakti Kesehatan Donor Darah 
    Kolonel Inf P. Marpaung : TMMD Bukan Milik TNI-Polri, Atau Pemerintah, TMMD Adalah Kegiatan Milik Kita Bersama
    Firman Nasution Terpilih jadi Ketua dalam Muscab ke V BPC HIPMI Labuhanbatu 
    Komsos Jadi Ajang Satgas TMMD 120 Kodim 0209/LB Untuk Menguatkan Jalinan Silaturahmi dengan Masyarakat 
    Wanita Tangguh Dukung TMMD ke 120 Kodim 0209/LB, Program Unggulan Kasad Wujudkan Impian Masyarakat
    Menjawab Aspirasi Masyarakat Desa Selat Beting, Plt Bupati Labuhanbatu Buka Kegiatan TMMD Ke-120 TA 2024 Kodim 0209/LB 

    Rekomendasi berita

    Korem 012/TU Gelar Doa Bersama Peringati Hari Pahlawan 2024
    Application Programming Interface (API): Jembatan Ajaib di Dunia Digital
    Lestarikan Lingkungan dan Jaga Ekosistem di Area Mabes TNI, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Kunjungan Kerja Dankoharmatau
    Ketum PBTI Letjen TNI Richard Tampubolon Membuka Seminar Wasit Internasional Taekwondo Yang Diikuti 35 Negara

    Tags